Justin Drew Bieber, lahir pada Selasa, 1 Maret 1994 di rumah
sakit Santo Josep London. Justin terlahir secara prematur karena mamanya masih
sangat muda ketika mengandung. Saat ia berumur 10 bulan kedua orangtuanya
memutuskan untuk bercerai. Tetapi Justin tetap menjalani masa kecilnya dengan
bahagia karena kedua orangtuanya tetap memberikan kasih sayang dan perhatian. Justin
memang mempunyai banyak talenta sejak lahir. Dia belajar memainkan drum, gitar,
piano dan terompet secara otodidak. Pattie membelikan Justin drum set saat
berusia 2 tahun, seperti yang ada di cuplikan film Justin, Never Say Never. Awalnya Justin sangat suka memukul-mukul bangku
dengan tangannya. Melihat itu, mamanya pun berinisiatif membelikan drum set
supaya ia bisa menyalurkan bakat bermain drumnya. Talenta Justin di bidang
musik ini di turunkan dari orang tuanya. Dulu saat Justin masih kecil, mamanya
memperkenalkan Boys II Man dan ayahnya memperkenalkan musik rock klasik. Pattie bernyanyi dan Jaremy
yang bermain gitar, makanya Justin jago banget dalam bernyanyi dan bermain alat
musik, ternyata Bieber’s Family itu
keluarga musisi.
Cowok yang sudah mendapatkanpuluhan awards dan mempunyai GPA
yang sempurna ini sangat sayang kepada keluarganya, termasuk kepada adik dan
nenek-neneknya. Sebenarnya Justin mempunyai susunan keluarga yang rumit. Jazmyn Kathleen Bieber, adik perempuan Justin dan Jaxon
Jullian Bieber, adik laki-laik Justin ini sebenarnya bukan adik kandungnya
tetapi mereka anak dari mama tirinya Erin Wagner. Jaremy Bieber setelah
bercerai dengan Pattie menikah dengan Erin dan mempunyai anak yaitu, Jazzy dan
Jaxon.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar